OgyRacing.com-Apakah Fabio Quartararo yang tahun 2021 ini tergabung di tim Monster Energy Yamaha termotivasi untuk menjadi pembalap asal Perancis yang pertama kali meraih juara dunia MotoGP ?
Ternyata, kondisi tersebut tidak dipikirkannya. Quartararo tidak mau ambil pusing. Tidak mau membuatnya menjadi tertekan. Fokusnya adalah jawara dunia. Soal gelar sebagai orang Perancis pertama dianggap bonus.
BACA (JUGA) : Gaji Fabio Quartararo Tahun 2021 Ini Dipotong Yamaha, Kenapa Pula ?
“Saya orang Prancis, tapi saya juga memikirkan diri saya sendiri. Saya ingin mewakili Prancis, tetapi saya tidak ingin terlalu memikirkan tekanan ekstra ini, “terang Fabio Quartararo yang pastinya musim ini lebih spesial karena didukung penuh pabrikan Yamaha.
“Saya tidak ingin terus mengingatnya. Saya melihat diri saya sebagai orang yang netral. Saya ingin memenangkan kejuaraan dunia. Tentu saja, akan luar biasa menjadi pembalap Prancis pertama. Tapi saya fokus pada diri saya sendiri saat ini dan bukan pada fakta bahwa saya bisa menjadi juara dunia pertama Prancis di MotoGP, ”tambah Fabio Quartararo yang saat ini berusia 21 tahun.
BACA (JUGA) : Kapan Quartararo Tambah Tattoo Lagi Di Tubuhnya ? Apakah Setiap Podium Juara..?
Sekilas informasi saja, Perancis memang belum pernah menempatkan warga negaranya sebagai juara dunia MotoGP. Hanya pernah di juara dunia GP250 di tahun 1982 dengan rider Jean Louis Tournadre.
Kemudian kategori yang sama tahun 1984 oleh Christian Sarron. Lanjut tahun 2000 yang dipersembahkan Oliver Jacque, seterusnya GP125 (2002/Arnaud Vincent)dan Mike di Meglio tahun 2008 serta Johann Zarco di Moto2 tahun 2015 dan 2016. t3s4